“Menumbuhkan Karakter Islami Melalui Kegiatan : JURI ( Jum’at Religi ) di SMAS Adabiah Padang”
Padang, 17 Oktober 2025 — Suasana penuh kedamaian tampak menyelimuti Panggung kreativitas SMAS Adabiah Padang pada Jum’at pagi yang cerah. Seluruh murid dan guru berkumpul untuk mengikuti kegiatan rutin Jumat Religi, suatu kegiatan untuk menumbuhkan rasa ke agamaan dan menanamkan nilai-nilai keislaman pada murid.
Kegiatan dimulai dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an oleh murid yang memiliki kemampuan tilawah terbaik, disusul dengan penampilan MC Keagamaan yang memandu acara dengan suara lantang dan penuh semangat. Acara semakin bermakna dengan penyampaian kultum yang disampaikan secara inspiratif oleh perwakilan murid SMAS Adabiah Padang. Serta Penampilan Sholawat dan Solo Song Religi.
Tidak hanya itu, kegiatan juga diisi dengan pembacaan doa oleh peserta lain yang tampil penuh penghayatan, mengajak seluruh warga sekolah untuk bersama-sama memohon keberkahan dan kebaikan.
Sebagai bagian dari pembinaan, kegiatan Jumat Religi juga disertai penilaian dari dewan juri dalam beberapa kategori, yaitu Tilawah, MC Keagamaan, Kultum, dan Doa. Pemenang dari setiap kategori akan diumumkan di akhir bulan dan mendapat apresiasi dari pihak sekolah.
Dengan semangat kebersamaan dan nilai-nilai keagamaan yang terus dipupuk, SMAS Adabiah Padang berharap kegiatan ini mampu mencetak generasi muda yang berilmu, beriman, dan berakhlak karimah.
(Tim Humas SMAS Adabiah Padang)
